Lebih Dekat dengan Antasena, Tank Boat Canggih yang Akan Jadi Andalan TNI AD

Riezky Maulana/iNews  Minggu, 13 Juni 2021 09:05 WIB Sebuah prototipe tank boat berhasil dibuat oleh PT Pindad dan diproduksi salah satu galangan kapal canggih asal Banyuwangi, Jawa Timur.

Lebih Dekat dengan Antasena, Tank Boat Canggih yang Akan Jadi Andalan TNI AD. (Foto: MNC Media)

IDXChannel – Sebuah prototipe tank boat berhasil dibuat oleh PT Pindad dan diproduksi salah satu galangan kapal canggih asal Banyuwangi, Jawa Timur. Nama tank boat tersebut adalah antasena.

Sosoknya gagah, gerak-geriknya lincah, dan tampilannya sporty. Jika dianalogikan sebagai sosok pria, Antasena amat tampan.

BACA JUGA:
Mantap! Tank Boat Indonesia Selesaikan Uji Jelajah dan Tembak

Dilansir dari laman indonesia.go.id, Minggu (13/6/2021) setelah sukses menjalani berbagai tes manuver di lautan bebas, Sabtu (22/5/2021), Antasena berlayar ke perairan Situbondo. Jalur laut yang ditempuh sejauh 310 km (pergi dan pulang) dengan tujuan menjalani serangkaian uji penembakan.

Di Pantai Paiton yang merupakan area latihan TNI-AL, Antasena melakukan sejumlah manuver. Meluncur berkelak-kelok, berputar, atau melambung, sambil menembak.

BACA JUGA:
TNI Angkatan Laut Bangun Monumen KRI Nanggala-402

Senjata utamanya yang terus menyalak adalah sepucuk kanon kaliber 30 mm dan proyektilnya berhasil menghantam sasaran yang berjarak beberapa ratus meter. Seperti halnya tank lain, Antasena beratapkan turet, yang terbuat dari alumunium alloy.

Bentuknya seperti kubah yang bisa berputar ke kiri dan kanan. Dengan fleksiblitas putaran turet itu, moncong kanon bisa di-setting terarah ke sasaran, meski kendaraan bergerak ke sembarang arah. Selain sepucuk kanon, tank boat ini juga dibekali dengan dua senapan mesin 12,7 mm, yang satu di antaranya bertengger di atap turet.

BACA JUGA:
Alutsista TNI Jadi Sorotan, Kementrian BUMN Minta PT PAL Ekspor Peralatan Militer

Uji coba tank boat Antasena pada Sabtu itu disaksikan Direktur Jenderal (Dirjen) Potensi Pertahanan (Pothan) Kementerian Pertahanan, Mayjen Dadang Harya Yudha dan jajaran direksi PT Pindad. PT Pindad dalam keterangannya menjelaskan bahwa uji coba berupa sea trial dan firing test dianggap berhasil, Antasena dinyatakan lolos dalam rangkaian uji coba tersebut.

Pengerjaan Antasena oleh PT Pindad

BACA JUGA:
KRI Nanggala Tenggelam, TNI AL: Tersisa Empat Kapal Selam

Antasena akan masuk dalam jajaran alat utama sistem kesenjataan (Alutsista) TNI AD dengan kontrak pembelian yang telah ditandatangani pada 2020. Produksinya dikerjakan PT Pindad, bekerja sama dengan PT Lundin Industry, perusahaan modal asing yang membawa teknologi persenjataan asal Swedia yang berdomisili di Banyuwangi.

Perlu waktu lima tahun untuk mengembangkan maket Antasena menjadi  kendaraan tempur atas air. Kemenhan menyiapkannya untuk tugas operasi di rawa, laut, sungai, dan pantai (ralasuntai).

Kali pertama, pada akhir April, Antasena mencoba berenang meluncur di perairan Banyuwangi. Peristiwa itu pun menarik perhatian majalah elektronik terbitan Amerika Serikat bernama Popular Mechanics.

Pada edisi 10 Mei 2021, majalah khusus persenjataan dan kendaraan militer yang itu mengulas Antasena. Popular Mechanics menyebut Antasena sebagai kendaraan militer hibrid yang unik.

“Ia mengambang seperti perahu dan menembak seperti tank,” tulis majalah tersebut.

Masih oleh media itu, tak ada produk sejenis di tempat lain. “Kendaraan itu cocok untuk beroperasi di perairan keruh,” tulisnya lagi.

Nama Antasena pertama kali disematkan oleh Jusuf Kalla, Wakil Presiden saat itu pada Tahun 2015 usai menyaksikan MoU antara Kemenhan dan PT Pindad. Nama itu diambil dari tokoh dunia pewayangan yang jago dan ahli dalam pertempuran laut.

Jika ditilik sejarahnya, Antasena adalah anak bungsu dari sang Bima, salah satu kesatria Pandawa. Antasena dirasa tepat jika dioperasikan di negara kepulauan seperti Indonesia.

“Antasena punya postur yang pas untuk menghadapi para perompak, teroris yang suka menyandera awak kapal, dan penjahat lainnya yang beroperasi di perairan. Lebih jauh, tank ini bisa mengejar bila mereka mencoba kabur ke daratan. Tank laut ini bisa membawa 50-60 personel militer bersenjata lengkap,” tulis Indonesia.go.id.

Diketahui anjang badan Antasena mencapai 18,7 meter dengan 7,5 meter. Badannya bertumpu pada struktur kapal berlunas  ganda (doeble hull). Desain doble hull itu membuat Antasena bisa meluncur cepat, karena hambatan air dilewatkan di kolong boat di antara dua lunas.

Atas bantuan dua mesin baling-baling, dua kali 1.700 tenaga kuda (HP), plus dua mesin waterjet 2 x 550 HP, Antasena dapat melesat hingga 74 km per jam dengan kecepatan jelajah mencapai mencapai 56 km per jam. Saat momentum satu kali isi solar, tank boat inidapat bergerak sejauh 1.100 km.

Lambung kapal terbuat dari komposit karbon, yakni sebuah material yang kekuatannya 10 kali kekuatan baja, tapi beratnya hanya satu per sepeluhnya

Karena badannya tak terlalu berat, sarat air (draft) kapal yang masuk ke air hanya 90 cm. Oleh karenanya, Antasena dapat diandalkan ketika beroperasi menyusur sungai, rawa, dan perairan dangkal lainnya.

Akurat di Segala Medan

Antasena diklaim tak hanya untuk beroperasi mengejar musuh dengan persenjataan ringan. Tank boat in pun telah disiapkan melawan musuh bersenjata berat pada perang abad 21.

Di belakang turetnya ada semacam antena telekomunikasi yang membuat Antasena terkoneksi ke gudang informasi dunia maya. Tank ini dapat mengetahui kondisi medan di sekelilingnya. Antasena tahu bentang alam di belakang rimbun bakau di rawa-rawa yang dijelajahinya.

Untuk mendapatkan gambaran yang presisi, Antasena bisa mengoperasikan sebuah drone. Drone itu dapat menuntunnya ke sasaran yang harus dilumpuhkan, termasuk tank-tank musuh, baterai arteleri, serta target-target lainnya.

“Hasil intaian drone itu juga bisa memandu roket Cockerill Falarick 105 mm, yang diluncurkan dengan arah lengkung mirip peluru mortil menuju sasaran,” kata Indonesia.go.id.

Akurasinya tembakan Antasena diklaim amat akurat lantaran peluru bergerak dengan sistem kendali. Roket Falarick 105 mm tersebut pun dapat menjangkau sasaran di darat dan laut, dalam radius 5 km. (TYO)

SHARE THIS ARTICLE

YOU MAY ALSO LIKE